-->



T: Bagaimana custom domain untuk Blogger di DomaiNesia ?
J: Anda hanya perlu setup DNS Record di domain anda dan masukan domain anda di Blogger.
Setup domain di Blogger
Sebelum melakukan setup domain, pastikan domain anda menggunakan nameserver:
  • dns1.domainesia.com
  • dns2.domainesia.com
  • dns3.domainesia.com
  • dns4.domainesia.com
Untuk panduan bagaimana cara mengganti nameserver dapat anda temukan pada halaman cara mengganti nameserver domain
Kemudian, langkah awal yang harus anda lakukan untuk mendapatkan CNAME record dari Blogger:
  • Settings – Basic – Publishing – Blog Address – Add a custom domain – Advanced settings
  • Kemudian masukan nama domain anda menggunakan subdomain.domainame.tld, misal: www.jonox.com
  • Simpan pengaturan
  • Anda akan mendapatkan 2 CNAME record yang harus anda masukan di DNS Management sekarang juga
  • Setelah CNAME selesai dimasukan di DNS Management, mohon tunggu beberapa saat sampai anda bisa menyimpan settingan dan tidak mendapatkan error dari blogger
  • Klik Edit dan centang “Redirect jonox.com to www.jonox.com”
  • Simpan pengaturan lagi
Setup DNS Record untuk blogger di DomaiNesia
Disini anda hanya masukan 4 A record dan 2 CNAME record yang diberikan oleh Google, CNAME ini akan berbeda dari satu domain dengan lainnya.
- Untuk Top Level Domain (.com;.net;.info;.org;dll)
  • Login di my.domainesia.com – Domain – My Domain – Mengelola Domain
  • Klik Management Tools – Mengelola DNS
  • Masukan 4 A record (satu persatu)
  • Tambahkan 2 CNAME record (satu per satu)
- untuk Domain ID (.co.id;.web.id;dll)
  • Login di myid.domainesia.com/user/login
  • Pilih Nama Domain yang akan dicustom – Product Details
  • Klik Managed DNS
  • Apabila Domain anda belum menggunakan DNS System silakan anda klik “here” pada pesan peringatan.
  • Silakan masukkan 4 A record (satu persatu)
  • Tambahkan 2 CNAME record (satu per satu):
- 4 A record tersebut adalah
Hostname : @
Type: A
Address: 216.239.32.21

Hostname: @
Type: A
Address: 216.239.34.21

Hostname : @
Type: A
Address: 216.239.36.21

Hostname: @
Type: A
Address: 216.239.38.21
- 2 CNAME record adalah
Hostname: www
Type: CNAME
Address: ghs.google.com
Hostname: HOST_UNIK_DARI_GOOGLE
Type: CNAME
Address: record unik dari google
blogger-error
custom blogger url
  • Setelah selesai setting, kembali ke halaman Blogger dan masukan www.namadomain.tld di settingan blogger anda, jika masih mendapatkan error, mohon tunggu sampai anda bisa menyimpan settingan tersebut.
  • Tunggu beberapa saat atau dalam 24jam untuk bisa diakses dengan baik.

Silakan hubungi support kami jika membutuhkan bantuan.